Ingin Syar'i Tapi Tetap Modis?



Bagi Anda yang sedang belajar tampil syar'i tapi tetap inginmodis, berikut tipsnya yang disarankan oleh para desainer busana muslim.


1. Pakai Cape
Tak hanya harus menggunakan jilbab panjang tapi yang penting tujuannya sama untuk menutupi lekuk dada. Jadi ketika Anda ingin mengenakan kerudung pendek atau mengaplikasikan gaya turban bisa padukan busana dengan cape yang membuat penampilan terlihat modis

2. Minim Corak
Penampilan yang syar'i sebaiknya tidak menarik perhatian orang lain. Ketika ingin tampilan yang syar'i tapi stylish bisa bermain dengan busana polos dan minim corak. Hindari memilih busana yang penuh motif karena tampak mencolok.
3. Memakai Busana Maksi
Busana maksi kini semakin bervariasi ada yang asimetris dan beberapa diberikan sentuhan bordir dan detail. Pilih busana maksi yang minim detail ketika ingin tampil syar'i. Jika ingin terlihat lebih modis bisa melengkapi penampilan dengan cropped jacket, luaran berukuran besar, atau cape.

4. Kreasi Jilbab
Model jilbab juga mempengaruhi penampilan secara keseluruhan. Kembali ke wanita bertubuh besar, jilbabnya disarankan yang menjuntai hingga bagian dada.
Tidak harus membentuk jilbab seperti kapsul yang lonjong dan tak memiliki lekukan tapi bisa mengkreasikannya menjadi asimetris atau dengan aksen layering. Ini bisa membuat penampilan terlihat lebih atraktif.



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tips Berhijab Sesuai Bentuk Wajah

4 Artis Yang Jadi Panutan Dalam Menggunakan Hijab Syar'i

Tips Memilih Warna Hijab